BALI RUMAH KEDUA WISATAWAN DUNIA MASIH DIKUNJUNGI, TIDAK PERLU KHAWATIR

DENPASAR, LOKADEWATA.COM — Sampai saat ini virus corona masih menjadi persoalan yang pelik untuk deselesaikan, ditambah lagi merebaknya virus corona ini mengakibatkan turunnya jumlah kunjungan wisatawan ke Bali. Oleh karena itu banyak pelaku usaha pariwisata di Bali mengalami penurunan pendapatan, hal ini juga berdampak pada pendapatan daerah. Mengngiat pariwisata Bali menjadi penyumbang devisa terbesar untuk Indonesia. Dengan penurunan jumlah kunjungan wisata ke Bali ini mengundang simpati Gubernur BI, Perry Warjiyo. Gubernur BI pun turut melakukan antisipasi dengan mengkampanye Bali Excellent bersama Gubernur Koster. Kegiatan ini berlangsung di restoran Bebek Tepi Sawah, Ubud, Gianyar, pada Sabtu (29/2).

Dalam kesempatan ini Gubernur Bali, Wayan Koster menyampaikan, “Saya berterimakasih kepada Gubernur BI yang telah turut ikut mengambil langkah untuk mempercepat pemulihan pariwisata Bali,” ungkapnya dengan penuh rasa hormat.

Tak lupa Gubernur Koster juga menegaskan bahwa Bali masih aman dan nyaman untuk dikunjungi. “Maka dari itu tidak perlu khawatir, karena segala sesuatunya di Bali berjalan dengan baik dan normal. Bali sebagai destinasi wisata dunia masih nyaman dan aman untuk dikunjungi para wisatawan,” terangnya.

Menurut Gubernur Koster, wisatawan dari dalam maupun luar negri masih tetep berkunjung ke Bali, karena mereka menganggap Bali adalah rumah kedua oleh para wisatawan dunia. Dan kondisi Bali saat ini masih kondusif terkait Covid.19 ini.

“Wellcome To Bali Paradise Island, mari kita bangkitkan lagi kepariwisataan Bali,” serunya. Sementara itu, Perry Wirjiyo menyampaikan apresiasinya atas dukungan Gubernur Koster untuk mengkampanyekan penggunaan Quick Respons Code Indonesia Standar (QRIS) di Bali. (PT/LOKA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *