Merangkul Semua Kader Torehkan Prestasi, Ketua DPC se-Bali Kembali Dukung Wayan Koster Pimpin DPD PDI Perjuangan Bali

DENPASAR, LOKADEWATA.COM – Atas prestasi dan kinerja mesin partai PDI Perjuangan Bali, capres Joko Widodo (Jokowi) berhasil menang mutlak mencapai 91,68 % di Bali. Demikian juga untuk pemilu legislatif, PDI Perjuangan juga menang mutlak di semua kabupaten/kota di Pulau Dewata.

Sehubungan dangan itu, maka Ketua DPD Bali dan semua Ketua DPC Kabupaten/Kota se-Bali, mendapat dukungan untuk maju kembali sebagai calon ketua di wilayahnya masing-masing. Ini merupakan penghargaan atas prestasi yang telah dicapai, sesuai arahan dan hasil Rakernas 4 pada 19 Juni 2019 di Jakarta.

Demikian terungkap pada rapat yang dihadiri Ketua DPD PDI Perjuangan Bali Wayan Koster dengan para Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten/Kota se-Bali serta pengurus DPD dan DPC partai, di kantor DPD PDI Perjuangan Bali di Denpasar, Rabu (26 Juni 2019) siang.

Selain menyinggung para ketua partai yang berhak mencalonkan diri kembali untuk kepengurusan lima tahun mendatang, rapat itu juga membahas persiapan pelaksanaan Kongres V PDI Perjuangan yang akan dilaksanakan pada 8-11 Agustus 2019 di Bali.

Semua peserta rapat menyatakan bersepakat untuk mendukung Megawati Soekarnoputri untuk kembali menjadi Ketua Umum PDI Perjuangan dalam Kongres V nanti. “Ini merupakan penghargaan kepada Ibu Mega, karena berkat kepemimpinan beliau partai bisa solid seperti sekarang dan mampu meraih kemenangan secara gemilang pada Pemilu Serentak 17 April lalu. Yakni menang di kancah Pilpres dan Pemilu Legislatif,” ujar Wayan Koster bersemangat.

Ketua DPD PDI Perjuangan Bali yang juga Gubernur Bali itu menyebutkan bahwa pihaknya masih sangat membutuhkan kepemimpinan Megawati Soekarnoputri dalam menghadapi perkembangan politik nasional ke depan, serta dalam mengawal pemerintahan yang dipimpin Presiden Ir Joko Widodo.

Menyinggung soal pencalonan kembali sebagai ketua DPD dan ketua DPC partai yang kini sedang duduk di tingkat provinsi serta kabupaten/kota di Bali, Wayan Koster menyatakan tetap harus melalui mekanisme yang diatur dalam Peraturan Partai No.28 tahun 2019 tentang Konsolidasi Partai melalui pembentukan DPD dan DPC Partai dalam rangka Kongres V PDI Perjuangan.

“Hendaknya semua kader partai agar menjaga soliditas. Membangun citra positif partai di hadapan publik. Tidak perlu berebut apalagi ribut dalam meraih jabatan ketua, karena jabatan ketua merupakan penugasan yang diberikan oleh Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputri, atas dasar pertimbangan kinerja sebagai pimpinan dalam mengorganisir partai,” katanya menegaskan. (GP/LOKA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *